Pemerintah Pekon Sukapura Gelar Pelatihan UMKM, Untuk Meningkatkan Wawasan Agar Mampu Tumbuh dan Bersaing

Rabu, 30 April 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Penulis: Asmuni
April 30, 2025

Lampung Barat,, Gebrakkasus..com – Pemerintah Pekon Sukapura, Kecamatan Sumber Jaya, Kabupaten Lampung Barat, menggelar kegiatan Pelatihan Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) bertempat di balai pekon setempat. Rabu (30/4/2025).

Kegiatan ini diikuti oleh para pelaku UMKM dari berbagai dusun di wilayah Sukapura. Juga di hadiri Camat Sumber Jaya, Peratin, bhabinkamtibmas, Bhabinsa,dan seluruh jajaran pemerintah Pekon Sukapura.

Pelatihan tersebut bertujuan untuk meningkatkan wawasan masyarakat tentang manfaat, strategi, serta pengembangan usaha kecil agar mampu tumbuh dan bersaing. Sebanyak tiga narasumber dari Dinas Creative Economy serta Penyuluh Agama (Pendamping Produk Halal) turut hadir memberikan materi yang aplikatif dan relevan dengan kondisi pelaku usaha di lapangan.

Peratin Pekon Sukapura, Setiawati, dalam sambutannya menyampaikan harapannya agar pelatihan ini dapat mendorong kemandirian ekonomi masyarakat dan membuka peluang usaha baru.

“Kami ingin para pelaku UMKM di Pekon Sukapura tidak hanya bertahan, tetapi juga berkembang dan berdaya saing. Pelatihan ini adalah bentuk komitmen kami dalam mendorong peningkatan kapasitas warga,” ungkapnya.

Setiawati berharap semua peserta dapat menyimak, mempelajari dan memahami materi yang disampaikan oleh narasumber, sehingga dapat digunakan untuk menghadapi tantangan kemajuan teknologi pada bidang UMKM saat ini.

“Saya berharap peserta pelatihan dapat mengikuti pelatihan ini dengan baik agar dapat diterapkan dalam mempromosikan produk usaha masing-masing,”harapnya.

Sementara itu, Camat Sumber Jaya, Agus Hadi Purnama, S.IP., mengapresiasi kegiatan yang dinilai mampu memperkuat sinergi antar kelembagaan pekon dan lembaga pendampingan usaha.

“Kegiatan seperti ini perlu terus dikembangkan di pekon-pekon lain sebagai bagian dari program pemberdayaan masyarakat,” tandasnya.
( Asmuni)

 

Berita Terkait

Pemerintah Pekon puralaksana Kecamatan Waytenong Realisasikan BLT-DD Tahap 1
Pemerintah Pekon Puramekar Wujudkan Koprasi Merah Putih Sebagai Upaya Memperkuat Ekonomi
Mejadi Modal Keberhasilan Membangun Pekon Berkat Kerjasama peratin Dan seluruh Aparatur Pekon Rowo Rejo
Pemerintah Pekon Tugu Mulya Salurkan BLT -DD Kepada 26 KPM
Pemerintahan Pekon Sinar Jaya Salurkan BLT-DD Tahap Pertama Kepada 27 KPM
Pemerintah Pekon Tiga Jaya Salurkan BLT DD Tahun 2025 Tahap 1
Bupati Lampung Barat Nyatakan Siap Dukung Program Pusat MBG.
Di Tahun Anggaran 2025 di Pekon Sukamarga Salurkan BLT — DD Tepat Sasaran dan Amanah

Berita Terkait

Rabu, 30 April 2025 - 21:36

Pemerintah Pekon puralaksana Kecamatan Waytenong Realisasikan BLT-DD Tahap 1

Rabu, 30 April 2025 - 18:43

Pemerintah Pekon Sukapura Gelar Pelatihan UMKM, Untuk Meningkatkan Wawasan Agar Mampu Tumbuh dan Bersaing

Senin, 28 April 2025 - 17:18

Pemerintah Pekon Puramekar Wujudkan Koprasi Merah Putih Sebagai Upaya Memperkuat Ekonomi

Senin, 28 April 2025 - 17:06

Mejadi Modal Keberhasilan Membangun Pekon Berkat Kerjasama peratin Dan seluruh Aparatur Pekon Rowo Rejo

Senin, 28 April 2025 - 16:43

Pemerintah Pekon Tugu Mulya Salurkan BLT -DD Kepada 26 KPM

Senin, 28 April 2025 - 15:59

Pemerintahan Pekon Sinar Jaya Salurkan BLT-DD Tahap Pertama Kepada 27 KPM

Senin, 28 April 2025 - 15:42

Pemerintah Pekon Tiga Jaya Salurkan BLT DD Tahun 2025 Tahap 1

Kamis, 24 April 2025 - 17:54

Bupati Lampung Barat Nyatakan Siap Dukung Program Pusat MBG.

Berita Terbaru