Dinas PUPR Lamsel Capai Target Maksimal Di Pembangunan Infrastruktur Tahun 2025

Poto Saat Kepala Bidang (Kabid) Bina Marga Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Lampung Selatan Hasanudin menjelaskan.

Gebrakkasus.com – LAMSEL,– Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) kabupaten Lampung, menyatakan pihaknya telah mencapai target dengan Maksimal di pembangunan infrastruktur kabupaten Lampung Selatan pada tahun 2025 yang lalu.

Pernyataan ini disampaikan langsung oleh Kepala Bidang (Kabid) Bina Marga Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Lampung Selatan Hasanudin. kepada media ini diruangan kantornya, pada hari Selasa tanggal (6/1/2026).

Ia mengungkapkan Realisasi Perbaikan Jalan Tahun Anggaran ditahun 2025, kondisi jalan Mantap dikabupaten Lamsel, dengan capaian 271 paket pekerjaan, untuk anggaran kurang lebih 258 Miliyaran. Lalu kemudian panjang jalan yang diperbaiki kurang lebih 264 kilometer dari 124 kilometer, kondisi jalan Mantap ada dikabupaten Lamsel.

“Ini adalah pencapaian tinggi di tingkat kabupaten Lamsel. Kami sangat optimis untuk dapat mencapai target semaksimal mungkin sesuai Rencana Pembangunan infrastruktur dengan anggaran yang ada”katanya.

Dirinya menjelaskan berbagai upaya telah dilakukan untuk meningkatkan kualitas infrastruktur dikabupaten Lamsel.

“Kami telah mengalokasikan anggaran yang signifikan untuk memperbaiki jalan-jalan utama dan lingkungan. Selain itu, kami juga fokus pada pembangunan jaringan drainase yang lebih efisien guna mencegahnya banjir,” tambahnya.

Ia juga menekankan pentingnya kolaborasi antara pemerintah, masyarakat, dan media dalam mencapai target infrastruktur yang bagus.

“Kerja sama yang baik antara semua pihak sangatlah penting. Dengan sinergi yang kuat, kita dapat mengatasi berbagai kendala yang ada dan memastikan bahwa setiap proyek yang dijalankan memberikan manfaat nyata bagi masyarakat khususnya Kabupaten Lampung Selatan ini,” jelasnya.

Dalam kesempatan tersebut, Hasanudin juga mengapresiasi dukungan dari bapak bupati Lamsel Radityo Egi Pratama yang terus mendorong kolaborasi untuk percepatan pembangunan di kabupaten Lampung Selatan.

“Dukungan dari bapak Bupati Radityo Egi Pratama sangat berarti bagi kami. Dengan arahan beliau dan kolaborasi yang baik, kami yakin dapat mencapai target yang telah ditetapkan,”imbuhnya.

Dirinya berharap seiringan dengan peningkatan kualitas infrastruktur jalan ini dapat menjadikan kabupaten Lamsel yang lebih nyaman untuk ditinggali dan mendukung pertumbuhan ekonomi yang berkelanjutan bagi masyarakat.

“Kami berkomitmen untuk terus bekerja keras demi kesejahteraan masyarakat Lamsel. Mari kita bersama-sama menjaga dan membangun kabupaten Lamsel ini untuk masa depan yang lebih baik lagi, seperti yang dikatakan oleh pak bupati Egi, “Lampung Selatan bismillah Bisa” jelasnya, Kabid Bina Marga Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Lampung Selatan Kabid bina marga Hasanudin. Red

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *