Pengunjung Hanyut di Pesisir Pantai, Polisi Imbau Masyarakat Waspada

Gebrakkasus.com – Lampung – Polda Lampung mengimbau masyarakat dan wisatawan untuk selalu waspada serta berhati-hati saat berwisata ke kawasan pantai, khususnya di tengah kondisi cuaca dan gelombang laut yang kurang bersahabat di perairan Lampung.

Imbauan ini disampaikan menyusul peristiwa seorang wisatawan lokal yang dilaporkan hanyut terbawa ombak saat berenang di Pantai Mandiri, Kabupaten Pesisir Barat, pada hari Sabtu (3/1/2026) sekitar pukul 17.00 WIB.

Kabidhumas Polda Lampung Kombes Pol Yuni Iswandari menjelaskan, korban diketahui bernama Rizal Wahyudi (29), warga Kecamatan Abung Selatan, Kabupaten Lampung Utara. Hingga saat ini, korban masih dalam proses pencarian oleh tim SAR gabungan.

“Polres Pesisir Barat telah berkoordinasi dengan tim SAR untuk melakukan upaya pencarian korban. Saat ini pencarian masih terus berlanjut dilakukan,” ujar Kombes Pol Yuni Iswandari, Minggu (4/1/2026).

Dijelaskan Yuni, proses pencarian dilakukan dengan membagi beberapa tim, baik yang menyisir perairan laut maupun menyusuri sepanjang garis pantai di sekitar lokasi kejadian.

“Ada tim yang melakukan penyisiran di laut dan ada juga yang menyisir pinggir pantai. Pencarian masih difokuskan di sekitar Pantai Mandiri dan sekitarnya,” jelasnya.

Polda Lampung mengimbau masyarakat agar lebih memperhatikan faktor keselamatan saat berwisata ke pantai, terutama dengan memperhatikan kondisi cuaca, gelombang, dan arus laut.

“Kami mengimbau masyarakat dan wisatawan untuk selalu berhati-hati saat berwisata ke pantai. Jika kondisi cuaca dan gelombang tidak memungkinkan, sebaiknya tidak melakukan aktivitas berenang demi keselamatannya bersama,” tutupnya Kombes Pol Yuni Iswandari. *Red

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *