Digelar Tiga Hari, Wabup Purworejo Buka Pameran Temporer Tosan Aji

Kamis, 24 April 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Wakil Bupati Purworejo Dion Agasi Setiabudi SIKom, MSi membuka Pameran Temporer Museum Tosan Aji, Kamis (24/4/2025)

Wakil Bupati Purworejo Dion Agasi Setiabudi SIKom, MSi membuka Pameran Temporer Museum Tosan Aji, Kamis (24/4/2025)

PURWOREJO – Wakil Bupati Purworejo Dion Agasi Setiabudi SIKom MSi membuka Pameran Temporer Museum Tosan Aji, Kamis (24/04/2025) yang digelar di Lapangan Tenis Komplek Pendopo Kabupaten Purworejo.

Pameran yang mengusung tema Prasama Miyara atau Bersama Memelihara tersebut dibuka mulai pukul 08.00 – 16.00 WIB, gratis bagi seluruh pengunjung hingga selesai pada Sabtu (26/04/2025).

Wabup dalam sambutannya mengatakan, sebuah peninggalan yang ada di museum sering kali hanya dilihat dari sudut pandang logika mistika atau klenik. Padahal sebenarnya semua peninggalan, baik itu pusaka, relief atau peninggalan apapun selalu ada narasi atau kisah yang akan menjadi akar.

“Ini ingin kita dorong, agar pengunjung hadir ke Museum Tosan Aji tidak hanya melihat sebuah benda sebagai obyek, tetapi kami ingin memberi pemahaman yang utuh tentang akar sejarah, tentang kisah bagaimana kita semua bisa mencapai pada titik hari ini,” terangnya.

Menurutnya, tanpa perjuangan dari para pendahulu tentunya kita semua tidak bisa berada di titik dimana kita sekarang. Sehingga, merupakan sebuah kewajiban bersama untuk dapat terus menjaga dan memelihara akar sejarah.

Wabup juga sempat menyinggung tentang negara India yang sangat memegang teguh narasi dan nilai-nilai yang diceritakan dalam epos Mahabharata. Jika dikaitkan, dirinya berharap secara bersama-sama juga bisa menarasikan sejarah bahkan mungkin sejarah yang berbalut mitos.

“Harapannya dengan narasi ini bisa menjadi sebuah akar pegangan anak-anak kita untuk menentukan masa depan Indonesia ke depan. Supaya ditengah era globalisasi ini, kita tidak menjadi bangsa yang lupa akan identitasnya,” imbuhnya.

Pada kesempatan itu, Wabup juga mengapresiasi pemanfaatan teknologi digital di Museum Tosan Aji. Dengan modifikasi teknologi ini diharapkan akan semakin menarik pengunjung, terutama anak-anak untuk mengeksplorasi museum dan koleksi museum secara virtual dan meningkatkan pengalaman pengunjung.

Sementara itu, Kepala Dindikbud Wasit Diono SSos menerangkan bahwa pameran digelar dalam rangka untuk memperingati Museum Tosan Aji yang telah memasuki usia ke-38 Tahun sejak berdirinya pada tahun 1987 di Kutoarjo. Pameran didukung oleh museum-museum di eks Karesidenan Kedu dan sekitarnya. Antara lain Museum BPK RI, Museum Samuderadraksa Borobudur, Museum Sudirman Magelang, Museum Kebon Pasinaon, dan Museum Air Waterboom Jogja.

“Dengan mengusung tema Prasama Miyara, kami ingin mengajak seluruh pihak untuk bersama-sama memelihara kebudayaan yang masih tetap hidup di masyarakat agar tetap lestari,” kata Wasit Diono. (*)

Berita Terkait

Pencurian Kambing Berhasil Diungkap Polres Kebumen, Pelaku Beraksi 20 Kali
Polsek Sapuran dan Resmob Polres Wonosobo Bekuk Pelaku Penembakan Anak Bawah Umur
Pengacara Gatot Handoko Pertanyakan Komitmen BK DPRD Klaten
Kebakaran di SPBU Magelang : Mobil Berisi Jerigen Pertalite Hangus
Peringati Hari Kartini, MTs dan SMA Joyo Kusumo Gelar Kegiatan Edukatif dan Meriah
Peneror Advokat di Magelang Tertangkap : Saling Berdamai Mengingat Masa Depan Pelaku
Dua Pelaku Curas di Purworejo Berhasil Dibekuk Polisi
Sidang Perdana Kasus Korupsi Ex Walikota Semarang Digelar di Pengadilan Tipikor Semarang

Berita Terkait

Sabtu, 26 April 2025 - 19:34

Pencurian Kambing Berhasil Diungkap Polres Kebumen, Pelaku Beraksi 20 Kali

Sabtu, 26 April 2025 - 19:26

Polsek Sapuran dan Resmob Polres Wonosobo Bekuk Pelaku Penembakan Anak Bawah Umur

Sabtu, 26 April 2025 - 11:51

Pengacara Gatot Handoko Pertanyakan Komitmen BK DPRD Klaten

Kamis, 24 April 2025 - 19:41

Digelar Tiga Hari, Wabup Purworejo Buka Pameran Temporer Tosan Aji

Kamis, 24 April 2025 - 19:15

Kebakaran di SPBU Magelang : Mobil Berisi Jerigen Pertalite Hangus

Rabu, 23 April 2025 - 12:02

Peringati Hari Kartini, MTs dan SMA Joyo Kusumo Gelar Kegiatan Edukatif dan Meriah

Rabu, 23 April 2025 - 10:24

Peneror Advokat di Magelang Tertangkap : Saling Berdamai Mengingat Masa Depan Pelaku

Rabu, 23 April 2025 - 10:19

Dua Pelaku Curas di Purworejo Berhasil Dibekuk Polisi

Berita Terbaru

S, anggota GRIB Jaya ranting Harjamukti yang telah dibekuk polisi di Siak,Riau

Hukum/Krimininal

Ini Tampang Anggota GRIB Jaya Pelaku Pembakaran Mobil Polisi Depok

Sabtu, 26 Apr 2025 - 19:40