DPD For-WIN Lamsel Resmi Terbentuk, Ketum Titip Jaga Marwah Organisasi

Gebrakkasus.com – LAMPUNG, – Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Forum Wartawan Independen Nusantara (For-WIN) Kabupaten Lampung Selatan Resmi Terbentuk.

Rapat pembentukan tersebut dilaksanakan di Kantor DPP For-WIN di Jalan. Ryacudu Gang Rambutan No. 27 Kelurahan way dadi Kecamatan Sukarame Bandar Lampung, pada hari saptu tanggal 17-01-2026.

Dalam rapat yang disaksikan langsung oleh Ketum For-WIN Aminudin S.P, Alison secara Aklamasi dipilih oleh peserta rapat yang hadir sebagai ketua DPD For-WIN Lampung Selatan.

Selanjutnya, Hartasi sebagai Sekretaris, Joshua Deo Rahmanto sebagai bendahara, Asyadi sebagai ketua divisi organisasi, Ridwan S.H sebagai Ketua Divisi Advokasi, Yus Anwar sebagai ketua Divisi Bintek dan UMKM, Firdaus S.Sos sebagai ketua Divisi Kerjasama dan pengembangan serta ilham S.Sos sebagai Ketua Divisi Pendidikan, Budaya dan Pariwisata.

Dalam hal itu Ketua Umum For-WIN Aminudin S.P mengucapkan selamat kepada seluruh pengurus DPD For-WIN Lamsel yang baru saja terbentuk. Semoga Anggota DPD For-WIN Lamsel yang terpilih dapat bersama-sama mengembangkan organisasi di daerahnya masing-masing, dan dapat bekerjasama dengan semua pihak serta dapat berperan dalam rangka mendukung pembangunan di daerah.

“Saya berharap kepada seluruh pengurus agar dapat melaksanakan tugas- tugas jurnalistik nya sesuai dengan kode etik Jurnalis dan menjaga marwah organisasi For-WIN,” Tegasnya Ketum DPP For-WIN Aminudin S.p.

Sementara itu Alison selaku Ketua DPD For-WIN Lamsel yang terpilih mengucapkan terima kasih banyak kepada seluruh pengurus DPD dan DPP yang telah memberikan kepercayaan kepada nya untuk memimpin organisasi For-WIN Lamsel.

Ia menyadari bahwa mustahil baginya dapat membangun dan membesarkan organisasi tanpa dukungan dan kerjasama seluruh anggota dan pengurus.

“Oleh sebab itu Alison berharap agar seluruh anggota dapat kompak dalam menjalankan program-program kerja yang sudah direncanakan”. Tutupnya Aliso.

Diakhir rapat tersebut mereka lalu berpoto bareng, selanjutnya ngopi dan ngobrol bercanda gurau sembilan membahas gerakan kedepan.(Tim)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *