Pewarta: Asmuni.
Penjabat (Pj) Bupati Lampung Barat Drs. Nukman, MM., menghadiri sekaligus membuka secara langsung kegiatan Pendidikan Dasar Pendidikan Kader Penggerak Nahdlatul Ulama (PD-PKPNU) ke 20 di Majelis Wakil Cabang Nahdlatul Ulama (MWCNU) Kecamatan Sekincau, Jum’at (17/1/2025).
Acara itu dihadiri Wakil Ketua PWNU Provinsi Lampung Junaidi, M.M, Ketua PCNU Lampung Barat Imam Syafi’i, serta para pengurus NU Lampung Barat.
Di hadapan para calon kader Penggerak NU yang berjumlah mencapai hingga 107 peserta itu, Nukman selaku kepala daerah Lampung Barat, mengapresiasi Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Lampung Barat yang telah sukses melaksanakan kegiatan kaderisasi tersebut.
“Atas nama Pemerintah Kabupaten Lampung Barat, mengucapkan apresiasi kepada PCNU Lampung Barat yang sudah melaksanakan kegiatan kaderisasi ini,” ucapnya
Menurut Nukman, dari Kegiatan PD-PKPNU ini merupakan sebuah langkah strategis dalam membentuk kader-kader yang siap mengamalkan dan menyebarkan ajaran Islam Ahlusunnah wal Jama’ah secara kaffah (menyeluruh).
Nukman menyatakan PD-PKPNU merupakan salah satu kaderisasi yang dilaksanakan oleh Nahdlatul Ulama yang berfungsi meningkatkan derajat kapasitas dari personil kepengurusan di Nahdlatul Ulama, sehingga akan muncul kader-kader yang militan yang akan mengawal dan mempertahankan tradisi Ahli Sunnah Wal Jama‘ah serta mengawal ideologi Pancasila dan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).
Tidak hanya itu, Nukman juga mengklaim jika pendidikan kader penggerak NU ini menjadi bagian dari implementasi dan pembangunan Sumber Daya Manusia (SDM) di Kabupaten Lampung Barat dalam bidang peningkatan iman dan taqwa.
“Oleh sebab itu, diharapkan kegiatan ini dapat menjadi pelopor program kegiatan keagamaan lainnya,” kata Nukman.
Nukman mengajak seluruh jajaran pengurus NU baik dari tingkat cabang, ranting maupun anak ranting, jajaran pengurus badan otonomi lembaga, serta para kader dan simpatisan NU untuk sama-sama saling menjaga marwah Nahdlatul Ulama.
“Sehingga nama besar Nahdlatul Ulama akan tetap terpelihara dan tidak tercoreng oleh ulah oknum yang sengaja ingin menghancurkan Nahdlatul Ulama,” Ujarnya.
Terakhir Nukman juga meminta agar NU dan Pemkab Lampung Barat dapat berkolaborasi dengan terus menjaga persatuan dan kesatuan serta kondusifitas yang selama ini sudah terbina.
“Jalin terus kebersamaan antara Nahdlatul Ulama dengan pemerintah daerah sehingga ke depan Nahdlatul Ulama di Lampung Barat semakin maju dan berkembang,” ungkapnya.
Sementara itu, Ketua PCNU Lampung Barat Kiai Imam Syafi’I menyampaikan, PD-PKPNU merupakan program pendidikan yang dilaksanakan secara terstruktur untuk menyiapkan generasi muda NU sebagai kader penggerak yang berkompeten dalam memahami dan mengamalkan ajaran Islam yang moderat dan rahmatan lil alamin.
“Dalam konteks ini, PD-PKPNU bukan hanya sebagai wadah belajar, tetapi juga sebagai sarana untuk menghidupkan semangat ukhuwah Islamiyah, memperdalam pemahaman agama, serta meningkatkan kapasitas kader dalam berkontribusi kepada masyarakat,” ujarnya
Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan pemahaman yang lebih mendalam tentang ajaran Islam Ahlusunnah wal Jama’ah yang menjadi pegangan Nahdlatul Ulama.
“Melalui pendidikan ini, peserta diharapkan dapat mengamalkan ajaran tersebut dengan baik dan menyebarluaskannya dalam kehidupan sehari-hari, sesuai dengan tuntunan Rasulullah saw dan para ulama yang mengikuti tradisi yang benar,” ungkapnya
Kemudian, Ketua MWCNU Kecamatan Sekincau, Ustadz Wawan Kurniawan menyampaikan sampai dengan saat ini peserta yang sudah mendaftar berjumlah 107 calon kader.
“Dengan dilaksanakannya PD-PKPNU, kami berharap kegiatan ini dapat menjadi jembatan untuk menambah pengetahuan yang lebih mendalam tentang nilai-nilai ke-NU-an, serta memperkuat pemahaman terhadap ajaran Islam Ahlusunnah wal Jama’ah yang moderat dan penuh kedamaian,” tuturnya.
Ia berharap PD PKPNU ini mampu menyulut semangat baru bagi para peserta untuk senantiasa berkhidmat di dalam tubuh Nahdlatul Ulama.
“Semangat untuk berkontribusi, mengabdi, dan menjaga nilai-nilai luhur yang telah diwariskan oleh para ulama besar kita,” pungkasnya.
Asmuni.